Sunday, December 29, 2013

Waktu

Karena waktu, sang empunya cerita
Aku dan Kamu..



Waktu by Rifka Rachman Project (ft. Glenn Fredly & Dira Sugandi)

Tuesday, December 03, 2013

Syukuri Realitas Semesta

“Bukannya pesimis. Tapi mencoba realistis, di tengah hati yang masih dipenuhi dengan optimisme.”

 

Mungkin di sana kamu bertanya.

Kenapa aku? Kenapa saya? Kenapa gue?

Jujur, kalau itu jawaban itu yang kamu cari, saya sendiri pun tak tahu jawabannya

Mungkin ini sekedar kebetulan

Universe random mechanism

Atau lebih kepada sebuah konspirasi

Antara aku, kamu, dan semesta

Saya pun antara percaya dan gak percaya

Beberapa bulan lalu terasa sangat jauh

Tak mungkin terjangkau

Tiba-tiba entah gimana prosesnya

Kamu duduk disebelah saya

Tertawa dengan banyak cerita

Tentang banyak cerita perjuangan

Perjuangan di masa lalu kamu, pun juga aku

Memang benar rindu kadang menggelitik jiwa

Rindu untuk dengar lebih banyak cerita tentang kamu

Rindu untuk bisa dengarkan tawa mu

Tapi aku sadar, ini tak akan semudah yang aku bayangkan

Kamu dengan masa lalu itu

Yang entah seberapa hebat akan terus menahan langkahmu

Sudahlah..

Nikmati saja

Syukurilah

Dulu tak pernah terkira bisa bersama

Ternyata bisa berbagi cerita menghabiskan waktu bersama

Itu pun sudah indah..

Tak ingin serakah

Syukurilah saja

Bila ada kesempatan untuk lebih dekat bersama

Biarlah semua diatur alam semesta

Tentunya semesta punya banyak kejutan rencana

Sebagai manusia mari menjalani saja

Dengan penuh optimisme dan usaha

Sunday, December 01, 2013

Anti Kemapanan

"Kenapa harus kucing? Ungu pula warnanya?"
"Aahh, biarlah. Dompet kunci dari kulit terlalu mainstream buat gue. Kalau mislek malah repot nyari karena gak keciri."

Karena hidup di luar mainstream terkadang perlu juga
Just defined who I am
And get back alive..

Konspirasi Semesta



Jakarta, 25 November 2013

Bangun pagi, mandi
Pamit mama untuk berangkat ke kantor
Dengar radio
Kirim tweet ke radio
Di telepon penyiar radio
Dapat hadiah tiket nonton konser KLAKustik
Teman nolak dikasih tiket, anak UTS
Mama nolak, terlalu malam
Dia yang baru dikenal
Jawabannya IYAAAA !!!
Ambil tiket
Lihat mapping di internet, Tribune

Jakarta, 26 November 2013

Kerja seperti biasa
Ternyata ada latihan nyanyi
Lanjut forum HR di gedung yang sama
Ketemu dia dan berangkat konser
Ngobrol di jalan
Registrasi
Surprised luar biasa
Dapat tempat di PLATINUM!
Baris kedua dari panggung
Pulang
Ngobrol di jalan
Nyari makan tengah malam
Ngobrol beberapa jam
Yang terasa kayak ngobrol cuma setengah jam
Harus balik ke rumah
Karena 3 jam lagi waktunya berangkat ke kantor.

Dua hari yang berjalan terlalu cepat
Kata pepatah, "Waktu akan cepat berlalu saat kita merasa bahagia. Atau kelewat bahagia."
Am I ?
Apakah ini konspirasi semesta atau.. Hanya sekedar kebetulan belaka?
Well.. Enjoy the show.
Mari mulai menikmati rasa..